Pentingnya Pakai Toner Setelah Mencuci Wajah

Berita Buzz ID -
Jakarta - Selama ini masih banyak mempertanyakan, apakah menggunakan toner penting dalam rutinitas membersihkan wajah? Ada yang mengatakan bahwa toner hanya akan memicu kering dan iritasi pada kulit.

Pernyataan di atas memang ada benarnya, namun itu semua tergantung kandungan toner. Ketika toner memiliki banyak kandungan alkohol, maka bisa menyebabkan minyak alami pada kulit berkurang sehingga memicu kulit yang kering.

Untuk itu pilihlah toner yang mengandung bahan - bahan alami dan berbasis air. Sebab, pemakaian toner penting digunakan, terutama setelah membersihkan wajah.

"Toner penting dipakai karena berguna untuk mengembalikan pH kulit. Setelah mencuci wajah dengan air dan sabun, pH kulit jadi tidak seimbang," jelas trainer dan terapis spa dari Decleor, Rahmawati Yunita di gerai Decleor di Seibu, Grand Indonesia, Jumat (27/5/2016).

Ketika mencuci wajah, ada sebagian sisa sabun yang menempel. Toner juga berfungsi mengangkat sisa-sisa bahan kimia dari sabun wajah tersebut.

Untuk itu, jangan meninggalkan toner dalam rutinitas pembersihan wajah. Dalam pemakaiannya pun perlu diperhatikan. Pastikan toner digunakan usai mencuci wajah atau menggunakan cleansing milk. (kik/ays)

From Detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Comments System

Disqus Shortname